ANDA UMAT NABI MUHAMMAD?


YAKIN SUDAH MENGENAL NABI DENGAN BAIK?
Sebuah fakta : kita terpisah jarak dan waktu ribuan tahun dengan Baginda Rasulullah Muhammad ﷺ . Kita belum pernah berjumpa Nabi, tapi kita ingin bisa mengenal dan mencintai Nabi, mungkinkah?
-
Sebuah kebanggaan sendiri menjadi umat Nabi Muhammad ﷺ
Kenapa bangga? Karena kita didoakan Rasulullah ﷺ agar selamat hidup di dunia dan akhirat.
Umat Rasululah ﷺ juga merupakan umat terbaik sepanjang sejarah.
Beliau ﷺ memberikan segala yang beliau miliki untuk umatnya. Jiwanya, hartanya, dan sepanjang hidupnya beliau habiskan untuk menyelamatkan umat.
Pasti akan terbesit dibenak kita, dengan melihat jasa Rasulullah ﷺ yang begitu besar, apa tugas dan kewajiban kita terhadap beliau?
Walaupun mustahil kita bisa membalas jasa Rasulullah ﷺ, namun AlQuran dengan jelas mengabarkan kewajiban kita kepada beliau ﷺ. Diantaranya :

1. Beriman Kepadanya.
2. Taat Kepadanya.
3. Mengikuti dan Meneladaninya.
4. Membelanya.
5. Bershalawat Kepadanya.
Tapi, 5 point diatas tidak akan sempurna jika kita TIDAK MENCINTAINYA.

Rasulullah ﷺ bersabda : “Seseorang tidaklah beriman (dengan sempurna) hingga aku lebih dicintainya dari anak dan orang tuanya serta manusia seluruhnya.”